Index Informasi

Total yang terpublikasi sebanyak 3 artikel informasi.

Serah Terima Bantuan Sarana dan Prasarana Pelatihan dan Pemagangan Wanawiyata Widyakarya
Baca Selengkapnya

Serah Terima Bantuan Sarana dan Prasarana Pelatihan dan Pemagangan Wanawiyata Widyakarya

9 Desember 2024, BBKSDA Jawa Barat menyerahkan bantuan Fasilitasi Pengembangan Wanawiyata Widyakarya berupa sarana dan prasarana dasar dari Pusluh BP2SDM kepada KTH Pemuda Rismet dan KTH Madu Darajat Berkah.

Apa itu Wanawiyata Widyakarya?
Wanawiyata Widyakarya adalah model usaha bidang kehutanan dan/atau lingkungan hidup yang dimiliki dan dikelola oleh kelompok masyarakat atau perorangan yang ditetapkan oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan sebagai percontohan, tempat pelatihan dan magang bagi masyarakat lainnya.

Fasilitasi ini merupakan bentuk fasilitasi yang diberikan kepada KTH Madya menjadi kelas Utama yang memiliki ciri kelembagaan yang kuat, kawasan lestari dan usahanya yang berkembang. 

Diharapkan dengan diberikannya fasilitasi Wana Wiyata dan KTH Mandiri ini akan memotivasi KTH-KTH lain agar lebih produktif dan mandiri untuk mewujudkan masyarakat sejahtera dengan tetap menjaga kelestarian fungsi hutan.

Salam Lestari !
 

Monitoring Sanctuary Banteng Jawa
Baca Selengkapnya

Monitoring Sanctuary Banteng Jawa

Pangandaran, kerja konservasi Kepala Balai Besar KSDA Jawa Barat ke Cagar Alam Pananjung Pangandaran dalam rangka persiapan kunjungan Menteri Kehutanan.

Pengecekan lapangan ini menjadi langkah penting untuk kegiatan peresmian Sanctuary Banteng Jawa (Bos javanicus) sebagai bagian dari rangkaian Quick Wins Menteri Kehutanan. Rencananya dua pasang banteng jawa akan dimasukkan ke sanctuary ini. Harapannya dapat mendukung konservasi dan keberlanjutan spesies endemik kita. Mari bersama-sama menjaga keanekaragaman hayati Indonesia.
 

Salam Lestari !

Evakuasi Kakatua Jambul Kuning (Cacatua sulphurea)
Baca Selengkapnya

Evakuasi Kakatua Jambul Kuning (Cacatua sulphurea)

Bandung (03/12), Tim evakuasi Balai Besar KSDA Jawa Barat, telah melakukan serah terima satwa dilindungi secara sukarela dari pemukiman warga di Batununggal Kota Bandung.

Satwa liar yang diserahkan terdiri dari satu ekor burung Kakatua Jambul Kuning (Cacatua Sulphurea) yang merupakan satwa peliharaan pribadi warga. Tim gugus tugas evakuasi melakukan pengecekan kondisi fisik satwa tersebut, secara umum kondisi fisik satwa lengkap dan sehat.

Menyayangi satwa dilindungi bukan berarti harus memelihara secara pribadi, namun alangkah lebih baik jika dikembalikan ke habitatnya demi menjaga keanekaragaman hayati yang ada di muka bumi.

Terimakasih Sobat Hijau atas kesadaran dan kepedulian terhadap kelestarian satwa liar dilindungi.

Salam Lestari !

#bbksda
#bbksdajabar
#konservasi
#kementeriankehutanan
#kakatuajambulkuning
#cacatuasulphurea

Tiktok
KOLEKSI VIDEO